Ide Yang Bikin Ngakak Saat Frustasi
Kahanan koyok ngene, kowe karo aku iki golek duwek yo angel, dipangan wae duwit yo ora ono. Uleman terus. Nyumbang terus. Arep piye jal!
Nyumbang merupakan karya Montase Fim yang meraih film terbaik dalam Anti Corruption Film Festival (ACFFest 2015). Alkisah Pak Bejo dan Sutini istrinya adalah keluarga miskin nan sederhana di desa kecil di sebuah lereng gunung. Panen sawah mereka gagal dan Sutini yang berjualan gorengan di pasar juga sepi pembeli. Di tengah kesulitan hidup mereka justru di desa mereka tengah banyak diadakan acara hajatan yang diharuskan untuk menyumbang. Pak Bejo yang frustasi akhirnya berpura-pura sakit agar ia bisa disumbang oleh warga desa.
Film pendek Nyumbang (2015) mencoba menggambarkan budaya masyarakat Indonesia di wilayah pedesaan Jawa dengan masyarakatnya yang masih tradisional. Seseorang yang keadaan ekonominya terhimpit namun terpaksa menyumbang dalam sebuah tradisi hajatan karena takut dikucilkan atau menjadi bahan omongan warga adalah gambaran yang umum terjadi di tengah masyarakat tradisional.
Atau Klik link filmnya di bawah ini:
Tahun: 2015
Pemeran: Hadi Manuto, Widowati, Drs Susanto, Bandung Budi Aji
Durasi: 17:47.
Bahasa: Jawa
Subtitle: Bahasa Indonesia
Sutradara: Rahma Nurlinda Sari
Perusahaan Produksi: Montase Production