Postingan

Jujur dan Terdesak, Bisakah Bertahan?

Gambar
Selamat Siang Risa bersetting tahun 1974 pada masa pemerintahan Orde Baru. Diceritakan Arwoko (Tora Sudiro) yang bekerja di suatu tempat sebagai pegawai biasa, namun berprinsip bekerja dengan jujur. Kehidupan yang sederhana dengan istri dan 2 anaknya mendapat cobaan saat anak paling kecilnya mengalami sakit dan kebutuhan rumah tangganya tidak bisa dipenuhi. Akankah dia akan tetap jujur tidak mau menerima suap saat kebutuhan rumah tangganya mendesak?  Pemain: Tora Sudiro, Dominique Diyose, Medina Kamil, Verdi Solaiman. Durasi: 17:49 Tahun: 2012 Perusahaan Produksi: KPK Sutradara: Sha Ine Febriyanti Penulis: Sha Ine Febriyanti Link you tube: https://youtu.be/8IUaqtmgc2E

Pandemi Bikin Sekolah Ruwet

Gambar
  Film pendek berjudul Ruwet bercerita tentang Pak Sugeng yang di masa pandemi tidak bisa memberi fasilitas belajar kepada anaknya karena tidak punya laptop, akibatnya ibu guru Cinta memberi teguran kepada Pak Sugeng dengan mendatangi rumahnya.  Pak Sugeng yang merupakan seorang visioner tidak ingin anaknya mempunyai masa depan suram kerena harus putus sekolah. Dengan tekat yang membara, Pak Sugeng berjibaku menempuh segala cara demi membeli laptop agar anaknya bisa kembali sekolah. Ruwet disajikan dengan balutan komedi dan bahasa yang mudah dipahami. Penonton akan mudah dibuat tersenyum saat menonton film ini. Salah satu film pendek terbaik yang mengangkat tema pandemi. Link Youtube: https://youtu.be/geahAAftAkU Produksi: KPK RI Tahun: 2021 Durasi: 15:00 Pemain: Teddy Ferian, M Daffa Ridho A, Heraldha Safira, William Surya Wijaya, Kun Baehaqi Almas. Sutradara: Abra Merdeka

Gridlock, Cerita Tegang Tentang Kehilangan Anak

Gambar
Gridlock adalah sebuah film pendek di Youtube yang bercerita tentang seorang ayah yang kehilangan putrinya saat berada di dalam mobil dalam situasi kemacetan. Ketegangan Film bergenre thriller ini dimulai saat sang ayah keluar dari mobil selama 2 menit untuk mengetahui penyebab kemacetan yang dialaminya. Betapa terpukulnya dia saat kembali ke dalam mobil, ternyata anaknya telah hilang.  Walau hadir hanya dalam durasi pendek, film ini mampu membuat penonton cemas. Ada kejutan di akhir film yang akan membuat penonton merasa puas setelah menyaksikan film ini. Link Youtube: https://youtu.be/fSR2LFD1jcE Perusahaan Produksi: Fail Safe Films Pemeran: Moe Dunford, Peter Coonan, Amy De Bhruin, Steve Wall Durasi: 19:45 Tahun: 2021 Bahasa: English  Teks: English (Auto) Sutradara: Ian Hunt Duffy

Fenomena Bunuh Diri di Suatu Desa

Gambar
  Lamun Sumelang diambil dari pengalaman mitos warga Gunung Kidul Yogyakarta bahwa akan nampak pulung gantung di langit saat ada warga akan melakukan bunuh diri. Dikisahkan seorang bernama Agus yang mendapati anak semata wayangnya sakit dalam tempo yang lama. Segala upaya non-medis dilakukannya demi kesembuhannya. Pilihan pengobatan yang dipilih oleg Agus adalah non-media. Dia harus melakukan tumbal 7 orang demi kesembuhan anaknya. Untuk mencari tumbal, Agus memilih orang-orang yang akan melakukan bunuh diri di sekitar kampunya. Ia mencari tumbalnya dengan patokan pulung gantung. Berhasilkah dia? Link Youtube: https://youtu.be/vVgIdoFhlro Perusahaan Produksi: Ravacana Films Pemeran: Freddy Roterdam, Ikun Sri Kuncoro Durasi: 18:11 Tahun: 2021 Subtitle: Bahasa Indonesia and English Sutradara: Ludy Oji Prastama

Transit, Hangatkan suasana Ramadhan

Gambar
Webseries Transit mempunyai 3 cerita berbeda-beda dalam 3 episode.  Cerita pertama adalah cerita tentang Maryam (Tika Bravani) menuggu kereta api di sebuah stasiun pada saat musim mudik Lebaran. Maryam yang trauma dengan stasiun karena di tempat inilah dia harus melepas kekasihnya.  Cerita kedua berkisah tentang Aini (Prisia Nasution) seorang janda muda beranak satu yang masih belum memaafkan dirinya sendiri. Cerita ketiga tentang Nico (Irwansyah) yang kedatangannya di hari Lebaran sangat ditunggu oleh istrinya yang sedang hamil tua.  Ketiga cerita di atas disajikan dengan sangat hangat dan pas ditonton saat musim Ramadan dan Lebaran.  Judul Webseries: Transit Episode 1: https://youtu.be/iz5RKn-Llkc Episode 2: https://youtu.be/KkAWhZIIvoE Episode 3: https://youtu.be/2oWekyFdx8w Perusahaan Produksi: Unilever Indonesia Pemain: Tika Bravani, Prisia Nasution, Irwansyah Tahun Episode 1: 2019 Total Epiode: 3 Sutradara: #ramadhan #idulfitri #ramadan

Konflik Rumah Tangga Seru & Berkesan

Gambar
Banyak orang beranggapan bahwa pekerjaan sebagai ibu rumah tangga adalah pekerjaan yang mudah, ringan dan tak butuh usaha keras. Dalam film berjudul Tukar Tempat ini  mencoba membuktikan apakah benar menjadi ibu rumah tangga itu pekerjaan yang mudah? Saat kebijakan kerja di rumah, sepasang suami istri bernama Agus dan Sri yang mempunyai 1 anak mengikuti acara reality show Tukar Tempat, pada acara ini Agus dan Sri menyepakati untuk bertukar tugas pekerjaan rumah tangga mereka. Agus mengerjakan tugas-tugas istrinya Sri, begitu juga sebalinya. Film yang diproduksi oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan ini dikemas sangat menarik dan natural sehingga layak untuk ditonton. Judul: Tukar Tempat Perusahaan Produksi: Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI Pemain: Muhammad Khan,  Durasi: 15:31 Tahun: 2021 Sutradara:  Link Youtube: https://youtu.be/5Nn6UU0KnKY #kdrt

Web Series NKCTHI Tentang Kompetisi Awan dan Satria

Gambar
Web series Nanti Kita Cerita Tentang Hari Ini (NKCTHI) tayang 27 Oktober 2019 yang artinya sekitar 3 bulan tayang lebih awal dari versi layar lebar. Diangkat dari buku novel terbitan 2018 karya Marchella FP, Web Series NKCTHI ini diproduksi oleh Visinema Pictures yang bekerjasama dengan Toyota. Webseries NKCTHI ini terdiri dari 3 episodes yang menceritakan tentang Awan (Rachel Amanda) dan Satria (Wafda Saifan) yang merupakan sahabat sejak masa kuliah yang kemudian bekerja di sebuah firma arsitektur yang sama. Konflik hadir di saat mereka harus menjadi rival satu sama lain dan hadirnya orang ke tiga. Awan yang harus berkompetisi dengan Satria, di sisi lain  juga harus memenangkan hati Satria untuk memilihnya. Sanggupkah? Link Youtube:  Episode 1: https://youtu.be/G_nGsZntUzg Episode 2: https://youtu.be/WdLlBMskryQ Episode 3: https://youtu.be/1WRm5gqEX2g Rumah Produksi: Visinema Pictures dan Toyota Pemain: Rachel Amanda, Wafda Saifan, Rio Dewanto, Aryo Wahab, Rania Putrisari dll Produser